Kamu pengen website kamu muncul di halaman pertama Google kayak gini?

Tampilan SERP (Search Engine Results Page)

Kalau kamu mau website kamu muncul di SERP (Search Engine Results Page) ketika suatu keyword diketik di google, maka kamu harus melakukan SEM (Search Engine Marketing) atau SEO (Search Engine Optimization)

SEM (Search Engine Marketing) bikin website kamu muncul karena kamu membayar Google, kamu meminta Google untuk memunculkan website kamu di urutan teratas apabila suatu keyword ditulis

SEO (Search Engine Optimization) bikin website kamu muncul di SERP karena Google menganggap bahwa konten yang kamu buat sesuai dengan keyword yang ditulis, dan hal ini tanpa biaya alias organik.

Jadi SEO adalah sebuah teknik untuk meningkatkan visibilitas suatu halaman web dalam hasil pencarian organik di search engine (Google, Bing, Yahoo, dsb)

Kamu bisa dengan bebas milih keyword apa yang ingin kamu fokuskan, kalau di kasus saya, karena saya punya bisnis auto detailing (www.dipolesinc.com) yang menyediakan layanan ppf motor dan berlokasi di Tangerang Selatan, jadi saya ingin website saya muncul ketika orang menulis “ppf motor di tangerang selatan”

Tampilan SERP (Search Engine Results Page)

Dapat dilihat bahwa website http://www.dipolesinc.com muncul di halaman pertama di bagian “organik”, apabila muncul tanpa tulisan “sponsored” maka itu adalah hasil SEO yang artinya website http://www.dipolesinc.com muncul tanpa biaya, muncul karena Google menilai website http://www.dipolesinc.com relefan dengan kata kunci yang ditulis

Sedangkan yang berbayar itu ada tulisan “sponsored” artinya website mereka muncul karena mereka sudah membayar Google untuk memunculkan website mereka apabila suatu keyword sudah tertulis

Kamu kurang puas dengan penjelasan SEO ini? ada pertanyaan lebih lanjut?

Kamu bebas hubungi saya melalui email damanhuri.rashid@gmail.com , saya seneng kalau bisa menjelaskan banyak (nggak ada biaya ya, alias free)

Salam,

Mohammad Rashid Damanhuri

Categories:

Tinggalkan komentar